Kamis, 22 November 2012

X-Poems: Puisi-puisi Anggota Training Penulis FLP Pekanbaru


Senandung khatulistiwa di batas waktu

Ku terhempas dibatas senja
Menangis dalam batasan dimensi
Terlihat terumbu karang menertawakanku
Hiruk pikuk keheningan selami waktu
Dalam jiwa kuterbang dibatas angan
Time: 2 mnt 15 dtk

Suci Rahmadani, Selain mahasiswi di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Qasim. Ia juga menyibukkan diri dengan beberapa organisasi kampus.

Akan kupanjat

Ku coba meraih ranting itu
Seperti ada kemilau dicelahcelahnya
Ketika ku ulurkan tanganku...
Ternyata tak sampai
Okelah! Akan ku panjat...
Time: 3 mnt

Elysa Ra, lahir di Palembang 04 Dec ’93. Wanita yang suka dimotivasi ini memiliki kata andalan; F A N T A S T I C !!

Muhasabahku

Dalam senja yang kurindu
Cerita mengintip pada pucuk-pucuk dahan
Menghijau dan rindang menyapa waktu
Aku masih termangu dalam kilaunya
Mengukir sejarah cinta yang tak bertakdir
Time: 4 mnt

Ruhmi Annisa’ Jkasim, Telah merampungkan studi S1nya pada program Pendidikan Ekonomi – Universitas Riau. Kini mengabdikan diri di SMP khusus untuk anak-anak dhuafa dan yatim piatu.

Tinta untuk Generasi

Melingkar di budaya
Menanam rumpun-rumpun bambu
Tidakkah, tertapaki jua perjalanan kita
Hidup membuyar pada senja
Saling bahu-membahu, memukau, di pelataran asa.

Sucianik, Mahasiswi Pendidikan Bahasa Inggrris UIN Suska Riau. Suka menulis, membaca dan bulutangkis.


Latihan bikin puisi

Ibu...
Kau selalu bilang
Selalu kejar impianmu
Berusaha sesuai kemampuan mu
Dan bila orang lain bisa pasti kita bisa
Time: 3 mnt

Ojha, Mahasiswi jurusan Teknik Informatika semester 3 – UIN Suska Riau.

Asmarandhana

Senja merapal lahar
Dalam kabut merbabu
Melukis epik gugur Bisma
Pada sebatang panah srikandi
Menghunus segumpal darah api
Time: 2 mnt

Mawar Rovita Sari. Penulis, Editor  dan sang Pengejar mimpi.



Dilema

Langkah kaki tak terarah lagi
Badan menggigil, pandanganku kabur
Mencoba menggapai, tapi jauh
Hanya dia yang merangkulku
Dalam dekapan kasih sayang
Time: 3 mnt

Vina Althafunnissa adalah dara kelahiran 17 Februari 1993. Kini sedang mengikuti Training Kepenulisan di bawah koordinasi FLP Pekanbaru.


Masa

Bengkak,
Bahkan hampir luluh lantak
Namun ini tetap menjadi masa
Aku menepi menghindari
Atau malah akan berjalan mati

Kusmaya, lahir di Desa Pasir  Utama 1995 – Kabupaten Rokan Hulu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Template Design By:
SkinCorner