Senin, 07 Januari 2013

X-Poems: Puisi-puisi M. Yusuf Abdillah, Senin 7 Januari 2013


Telaga matahari

Senyum membunga
Tubuh dan musimnya
Sumur jiwa mengucur
Mengalir ke dalam umur
Bersampan pot syukur

Mojokerto, 6 januari 2013


Gelas pecah

Bening
Berserakan
Puing puing bertebaran
Kening mengernyit
Pada  dinding sempit

Mojokerto, 6 januari 2013

Titik

Kecil tak terlihat
Membesar kala ternoda
Bulat sipit kala sepi

Mojokerto, 6 januari 2013


Lagu pagi

Senyum merekah
Tubuh membasah
Ada pula jiwa resah
Berdamailah pada lelah

Mojokerto, 6 januari 2013


Ruang

Kosong
Ramai
Berisik
Damai
Ruang ini bernyawa
Ada lampu yang menyala
Kadang tak menyala

Mojokerto, 6 januari 2013

Muhammad Yusuf Adengan nama darah Aris Rahmanto. Suka corat-coret sejak berseragam putih dongker, yang ditulisnya adalah kicau hati yang hendak diselamatkan dari kekacauan. Bersama adiknya Muhammad Asqalani eNeSTe mereka berupaya memeluk keliaran metafora. Menetap di mojokerto. Jabat fbnya di Muhammad Yusuf Abdillah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Template Design By:
SkinCorner