Rabu, 05 Juni 2013

BULANBULAN DALAM KERANJANG 1: dari status facebook Muhammad Asqalani Reborn

Status>> BULANBULAN dalam keranjang, tak tersentuh di pasar malam. ternyata yang gelap yang laris.   Duh, di mana tubuhku?


sebelum pisau-pisau itu menghunjam tubuhku, 
kan kubisikkan kepadamu..
bulan bulan itu telah lama ada di hatiku
untuk apa kucuri bulan di keranjang itu..
ambillah semua jika kau mau..


Afifahh AL Lahif 

hmmm.. 
kita dekap bersama bulanbulan yang ada di keranjang,
usah lagi dihiraukan panjang lebar, 
biarkan tuhan menjelaskan ayatayat perawan bagi pejantan, 
dan mengadzankan pejantan bagi sang perawan


Ceissar Hale  

mungkin tubuh sedang mencari gelap, atau sedang berperang dengan bintang




bulanbulan yang menawan pun akan merana bila legam malam tak nampak ujung ekornya, 
begitupun perawan akan selalu melajangkan bibir bila yang dipeluknya pun tanpa rasa tampan 
yang berkilau intan

Pasar malam sejatinya mengincar sejoli yang lupa cara menelan. 
Persoalan apa dan siapa di dalam keranjang, hanyalah malam yang lama kehilangan ranjang.

keranjang-keranjang dibocorkan, pada lelaki pencuri malam...
di pasar, bulan telah digadaikan seperti dingin yang baru saja datang



Bulan membayar dengan pendar, 
menyusup di antara para penghuni kalbu
menuju haru keribaan cinta sang bulan...

Bulan di ujung pedang, 
manasuka menjalar hari.

komidi putar terus berputar mengitari setiap senyum yang lewat, 
tapi ia tidak menemukan senyum rembulan. 
apakah ia masih tersekap dalam keranjang?.
ia terus mencari senyumnya dengan berputar,
terus berputar, sampai malam merasa pusing.

Entahlah.. 
entah itu bulan dalam keranjang atau puan dalam liang. 
aku tetap saja melambai dengan bahasa bisu.

bulanbulan dalam keranjang saatnya didinginkan, 
esok akan kembali diperjualbelikan di pasar malam

2 komentar:

  1. dari status menjadi puisi yang halus......:P

    BalasHapus
  2. Dan dari halus puisi menjadi inspirasi..merayu pada detik yang merayu..merangkup halusinasi jiwa cinta sang rembulan..

    BalasHapus

 
Template Design By:
SkinCorner